• Jelajahi

    Copyright © Ops Jurnal
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Iklan

    Iklan

    Halaman

    Aksi Humanis Polwan Polda Jabar, Dapur Lapangan Bantu Pengungsi Banjir Karawang

    Kamis, 22 Januari 2026, Januari 22, 2026 WIB Last Updated 2026-01-22T12:46:12Z
    masukkan script iklan disini




    Karawang,OpsJurnal.Asia -


    Sejumlah Polisi Wanita (Polwan) Polda Jawa Barat turun langsung membantu masyarakat terdampak banjir di Kabupaten Karawang dengan menggelar dapur lapangan dan membagikan makanan siap santap kepada para pengungsi.



    Kegiatan kemanusiaan tersebut dilaksanakan di Randurlap, Desa Karangligar, Kampung Pangasinan, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang, Kamis (22/1/2026). Para Polwan tampak sigap memasak dan menyalurkan makanan kepada warga yang terdampak banjir sebagai bentuk kepedulian dan respons cepat Polri terhadap musibah yang melanda masyarakat.



    Aksi sosial ini dipimpin langsung oleh Kabag Logistik Polres Karawang bersama Pakor Polwan Polres Karawang, Kompol Kumisih, dengan melibatkan personel Polwan Polda Jawa Barat serta Polres Karawang. Seluruh proses penyediaan makanan dilakukan dengan memperhatikan standar kebersihan, kelayakan, serta pemenuhan gizi bagi para pengungsi.



    Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol. Hendra Rochmawan, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kehadiran Polwan di tengah masyarakat terdampak banjir merupakan wujud empati dan komitmen Polri dalam kegiatan kemanusiaan.



    “Polwan hadir tidak hanya untuk membantu memenuhi kebutuhan dasar para pengungsi, tetapi juga memberikan dukungan moral dan rasa aman kepada masyarakat yang terdampak banjir,” ujarnya.



    Ia menegaskan, Polda Jawa Barat akan terus bersinergi dengan Polres Karawang serta instansi terkait guna memastikan seluruh kebutuhan dasar warga terdampak banjir dapat terpenuhi dengan baik.




    Kegiatan dapur lapangan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat sekaligus memperkuat kehadiran Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, khususnya dalam situasi bencana.

    (BS)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini